Jl. Ulin No. 27 Panarung, Pahandut, Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Telepon : 0536 - 3227971

PELEPASAN DAN WISUDA KELAS VI ANGKATAN XI TAHUN AJARAN 2021/2022

 

SD MUHAMMADIYAH PAHANDUT, SUKSES GELAR PELEPASAN DAN WISUDA ANGKATAN KE-XI

(PALANGKA RAYA), SD Muhammadiyah Pahandut menggelar pelepasan dan wisuda kelas VI Angkatan ke-XI pada hari Sabtu (28/05) yang bertempat di Aula UMPR (Universitas Muhammdiyah Palangka Raya). Acara wisuda dihadiri oleh 45 siswa yang juga didampingi langsung oleh masing-masing orangtua siswa.

Kegiatan yang bertajuk “Teruslah Belajar, Berkarya Menjadi Pelajar Pancasila” berlangsung lancar dan juga haru Acara wisuda ini juga dimeriahkan langsung oleh penampilan siswa-siswi SDMP, dimulai dengan khotmil Qur’an yang dibacakan langsung siswa/i kelas VI mulai dari surah An-Nas hingga An-Naba , Penampilan angklung dari guru-guru SDMP, story telling oleh M. Ravan Al Varo perwakilan kelas IV, Tarian topi saya bundar dari kelas V, Seni Bela Diri oleh Mariatul Qibtiyah berkolaborasi dengan Pak Syahrul Ramadhan, tarian kreasi maju tak gentar dari perwakilan kelas V, Drum yang dimainkan oleh Rizwar, salah satu murid kelas VI, dilanjut kolaborasi puisi musikal yang dibawakan oleh pak Yadianor S.Pd dan Tara Nada, kemudian menyanyikan lagu pelajar Pancasila oleh kelas V. Pentas seni kemudian ditutup dengan pemutaran video album kenangan dan penampilan drum band oleh Rizwar.

Suasana semakin haru saat anak-anak kelas VI menyanyikan lagu “hmyne guru dan terimakasih guruku” yang diiringi dengan puisi yang dibacakan langsung oleh Badir (siswa kelas 6). Beberapa siswa terlihat menetaskan air mata karena teringat kenangan selama belajar di SDMP. Kemudian, dilanjut dengan prosesi wisuda siswa/i yang berlangsung dengan khidmat. Prosesi ini diwakili oleh Dr. Sofyan Sori., M. Ag, selaku ketua PDM (Pimpinan Daerah Muhammadiyah), Drs. Ahmad London Madnia Himpay selaku Wakil Ketua PCM (Pimpinan Cabang Muhammadiyah) Sandra Aryani, K.S.Pd Selaku Kepala Sekolah SDMP serta wali kelas 6 (Sari Dewi Kumalawati, S.Pd dan Pertiwi Adi Puji Astuti, S.Pd) yang ditandai dengan pemindahan tali toga dan penyerahan syahadah munaqasah sebagai tanda pelepasan siswa/i.



Foto prosesi wisuda; pemindahan tali toga dan pembagian syahadah munaqasah 

Foto siswa/siwi SD Muhammadiyah Pahandut sedang menyanyikan lagu "Terimakasih Guruku" dengan khidmat sebagai persembahan untuk guru dan staff SDMP
                             

“Alhamdulillah, setelah dua tahun pandemi SDMP dapat menggelar wisuda secara offline. Acara ini merupakan puncak pelepasan siswa/i kelas VI yang dibarengi langsung dengan wisuda. Hal ini sekaligus menjadi branding SDMP bahwa dapat menghasilkan lulusan-lulusan terbaik dengan target hafalan juz 30 yang dibacakan langsung oleh anak-anak didepan orangtua” Jelas Sandra Aryani K., S.Pd selaku Kepala Sekolah SDMP.

Acara pelepasan dan wisuda Angkatan ke-XI juga dihadiri langsung oleh Pengawas sekolah yang diwakilkan oleh Ketua KPPS SD Palangka Raya bapak Drs. Herdison, Ketua PCM yang diwakili oleh Drs. Achmad Wahyu Cahyono, M.Pd sekaligus membuka acara pelepasan dan wisuda, Drs. Ahmad London Madnia Himpay selaku wakil ketua PCM dan Ketua Komite Sekolah H.Mukhlis Rohmadi, M.Pd, serta kepala sekolah dari TK-SDIT,SMP & SMA Muhammadiyah.

Total yang diwisuda adalah sebanyak 46 peserta didik dari kelas VI yang sudah dinyatakan lulus dari Ujian Munaqosah Internal maupun Eksternal mulai dari praktik wudhu, shalat fardhu, shalat jenazah, tilawah Quran, dan hafalan juz’amma. Dari 46 peserta didik terdapat 5 besar siswa/i terbaik yang diberikan penghargaan. Terbaik 1 diberikan kepada Tiassya Rizqi Azzahra yang mendapatkan tabungan pendidikan sebesar Rp. 750.000, Terbaik II diberikan kepada Zulfa Sultan Abdillah mendapatkan tabungan pendidikan sebesar Rp. 500.000, Terbaik III diberikan kepada Ahmad Badir Hamam Zadisa mendapatkan tabungan pendidikan sebesar Rp. 250.000. Terbaik IV diberikan kepada Ahmad Rayhan Haidir Ali Ghani, Terbaik V diberikan kepada Aisyah Ghina Putri, keduanya mendapatkan bingkisan dari sekolah sedangkan tabungan pendidikan disponsori oleh Bank Syariah Indonesia (BSI). Masing-masing siswa terbaik mendapatkan piala penghargaan yang disponspori langsung oleh PT. Intan Pariwara.


Foto  siswa/i SDMP kategori terbaik 5 besar bersama dengan kepala sekolah dan  orangtua/wali murid

“Kami mengucapkan sangat berterimakasih kepada seluruh guru-guru di SDMP, yang telah membimbing dan mendidik tanpa pamrih. Kebahagiaan saya sebagai orangtua adalah melihat anaknya sukses bagi dari segi agama maupun pendidikan. Saya terharu, melihat anak-anak melafazkan dengan lancar juz amma. Semoga terus ditingkatkan agar menghasilkan lulusan-lulusan terbaik.” Ungkap Hj. Nurul Septiana salah satu orangtua siswa kelas VI.

Lebih lanjut, Drs. Achmad Wahyu Cahyono, M.Pd berharap siswa/i yang telah diwisuda semoga semakin baik dari yang sudah baik akhlaqnya. Dan sesuai dengan keinginan masyarakat, agar para anak didik tersebut tidak hilang atau lupa hafalan Al-Qur’annya dan tetap menjaga eksistensi dari jati dirinya sebagai pelajar Muhammadiyah.

Share on Google Plus

About admin web SDMP

0 comments:

Posting Komentar

Rainbow Mac - Working