(Palangka Raya, 09/03/25) Tak terasa seminggu lebih telah terlewati, melalui kegiatan Peduli Sesama Saudara (Persada) dalam momentum Bagi Takjil, SD Muhammadiyah Pahandut tepatnya pada hari Sabtu, 08 Maret 2025 berbagi takjil gratis kepada masyarakat luas. Kegiatan bagi takjil tersebut dilakukan di persimpangan lampu merah Pilau, dan di jalan Diponegoro.
![]() |
Sandra Aryani, kepada SDMP sedang memberikan pengarahan kepada siswa-siswi untuk teknis pembagian takjil |
"Alhamdulillah, terdapat 1510 takjil yang dibagikan ke masyarakat bersama dengan beberapa siswa-siswi SDMP. Rekor daripada total jumlah takjil yang dibagikan daripada tahun-tahun sebelumnya. Berkah yang luarbiasa di Ramadhan tahun ini. Jika dilihat dari persentase peningkatan, mencapai 100%. Kami juga berterimakasih kepada seluruh wali murid kelas 1-6 yang turut mendonasikan maupun menyumbang dalam agenda bagi takjil dan alumni SDMP yang ikut berpartisipasi. Semoga dapat memberkan manfaat dan menjadi amal jariyah." Ujar, Aisyah Ika Shauman Ninta, S.Pd selaku waka kurikulum.
![]() |
Dokumentasi pembagian takjil dari wali murid untuk dibagikan |
Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun saat Ramadhan dan terdapat dua kali pembagian takjil. Pada 08 Maret 2025 ini merupakan pembagian takjil tahap pertama, diakhir Ramadhan nanti akan diadakan lagi pembagian takjil jilid kedua. Sebanyak kurang lebih 21 peserta didik dengan memakai seragam Hizbul Wathan bersemangat turun ke jalan secara langsung membagikan takjil-takjil kepada para pengendara yang berhenti di lampu merah. Selain itu, pembagian takjil bukan hanya kepada pengendara tetapi masyarakat sekitar jalan.
![]() |
Dokumentasi: Siswa-siswi SDMP membagikan takjil di jalan |
Salah satu wali murid, yakni wali murid ananda Almira, mengatakan bahwa; alhamdulillah, sangat mengapresiasi kegiatan yang luarbiasa ini dari segi positifnya untuk anak-anak berbagi kebaikan di dalam rangka bulan suci ramadhan. Beliau berharap, semoga tidak hanya di bulan suci Ramadhan saja tetapi juga dibulan-bulan yang ada kegiatan dimana anak-anak selalu diajarkan berbagi. Semoga dimudahkan segala kegiatan yang postif bagi anak-anak, semoga akan terus masif kegiatan-kegiatan yang mengajarkan sisi positif.
Lebih lanjut, Sandra Aryani; kepala SD Muhammadiyah Pahandut juga sangat berterimakasih kepada wali murid karena telah menyumbangkan takjil dan juga materi. Alhamdulillah, kegiatan kami selalu di-support. Kegiatan ini pada dasarnya juga sekaligus mengajarkan kepada aank-anak bagaimana menumbuhkan rasa empati dan simpati antar sesama. Saat, kegiatan bagi takjil berlangsung terlihat antusias anak-anak semangat dalam membagi, peluh keringat tak mereka hiraukan. Semoga kegiatan ini dapat semakin melatih empati dan rasa syukur mereka.
0 comments:
Posting Komentar