Jl. Ulin No. 27 Panarung, Pahandut, Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Telepon : 0536 - 3227971

SDMP, LAKSANAKAN SAS GANJIL

(Palangkaraya, 01/12/23), Setelah beberapa bulan proses belajar-mengajar, untuk mengetahui tolak ukur kemampuan siswa/siswi SDMP, maka diadakan penilaian Sumatif Akhir Semester Ganjil (1) yang berlangsung mulai dari tanggal 01 - 08 Desember 2023. 

Pelaksanaan SAS ini sebenarnya bukan "wajib" dilakukan dalam kurikulum merdeka. Namun, sesuai kesepakatan dewan guru dan tendik SDMP, masih perlu diadakannya SAS (Ganjil). Untuk SAS kali ini, pengawas yang bertugas mengawasi setiap kelas juga berbeda-beda. Bukan lagi wali kelasnya, tetapi bergilir. 

Siswa-siswi SDMP sedang melaksanakan SAS Ganjil (1)

Alhamdulillah, selama SAS pertama terlihat anak-anak antusias mengerjakan dan serius dalam memahami soal-soal yang telah dibuat oleh bapak/ibu guru. Apri Indah Sari, selaku Koordinator Kesiswaan SDMP mengungkapkan bahwa, dengan adanya SAS para guru akan mengetahui kemampuan setiap anak didik-nya sampai mana ia memahami setia materi yang telah diberikan oleh bapak/ibu guru. Dalam SAS kali ini, koordinator Kurikulum, Aisyah Ika Shauman Ninta juga menambahkan bahwa, guru diberikan keleluasaan untuk menentukan model soal baik secara lisan, tulisan, maupun praktik sesuai dengan kisi-kisi soal yang telah dibuat. Bahkan, para guru boleh membuat soal tersebut dalam bentuk online.
Share on Google Plus

About Pertiwi

Menulis telah menjadi hobinya sejak bangku sekolah dasar. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, tertarik juga dengan dunia fotografi dan design. Penulis memiliki nama lengkap Pertiwi Adi Puji Astuti ini, merupakan kelahiran asli Karanganyar tepatnya pada bulan Mei tahun 2000. Masa Sekolah Dasar sering nomaden (Jawa-Kalimantan) namun sejak kelas 6 sudah menetap di Jawa Tengah. Semenjak kuliah mencoba menjadi anak rantau, hingga kembali lagi ke Kalimantan. Penulis kerap disapa dengan panggilan Pertiwi. Hingga sekarang fokus di dunia pendidikan, photografi dan design. Lebih lanjut penulis dapat dihubungi di kontak email @pertiwiadi24@gmail.com dan instragram @pertiwi_apa

0 comments:

Posting Komentar

Rainbow Mac - Working