Jl. Ulin No. 27 Panarung, Pahandut, Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Telepon : 0536 - 3227971

LAGI, SISWA-SISWI SDMP TOREHKAN PRESTASI DIAJANG ACTION 2023

(Palangkaraya, 21/10/23),  Prestasi yang luarbiasa kembali diraih oleh siswa-siswi SDMP dalam ajang  lomba ACTION 2023 (AL-ABIDIN CREATIVE COMPETITION) yang diselenggarakan mulai dari tanggal 18-30 September 2023 dalam rangka memperingati hari Sumpah pemuda pada Oktober 2023 yang diadakan oleh SMP Islam Internasional Al-Abidin Yogyakarta.

Dalam lomba tersebut terdapat sekitar 12 lomba dengan kategori usia 1-5 tahun terdiri dari lomba ; Kids Fotogenic Competition, Kids Story Telling Competition. katgeori TK terdiri dari lomba; Hafalan Surat pendek, Story Telling, Costume Competition, Singing Competition dan Vlogging. Kategori SD (Kelas 4,5 dan 6) terdiri dari lomba; Lomba Da'i Cilik, Story Telling, Video Kreatif Reels, Lomba Poster Digital dan Poetry Reading. Dari berbagai lomba tersebut, SDMP mengikuti lomba Story Telling, Poetry Reading dan Lomba Poster Digital. 

"Alhamdulillah, terharu dan bangga luarbiasa saat diumumkan pemenang lomba. Beberapa anak meraih juara. Juara 1 Poetry Reading diraih oleh Noor Azzahra Putri Ridha, Juara 2 diraih oleh Saskia Aulia Putri. Sedangkan,  Lomba Juara Poster, Juara 2 diraih oleh Noor Azzahra Putri Ridha dan Juara Favorit diraih oleh Syawalia Bilqis Al-Qibty" ujar Apri Indah Sari, selaku koordinator kesiswaan.

 Juara Pemenang Lomba ACTION 2023


Lebih lanjut, Sandra Aryani, kepala SDMP mengatakan bahwa sangat bangga terhadap prestasi-prestasi yang diraih siswa-siswi SDMP, walaupun lomba-nya secara online, tetapi anak-anak tetap semangat dan sudah berusaha semaksimal mungkin. Semoga dapat menjadi motivasi dan semangat bagi yang siswa-siswi yang lain. Terimakasih kepada para pembimbing yang telah membimbing anak-anak, Ibu Fira Yunika dan Pak Ilham Mohammad yang telah membimbing lomba Poetry Reading dan Story Telling, serta Ibu Pertiwi, yang telah membimbing lomba poster digital. 

Share on Google Plus

About Pertiwi

Menulis telah menjadi hobinya sejak bangku sekolah dasar. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, tertarik juga dengan dunia fotografi dan design. Penulis memiliki nama lengkap Pertiwi Adi Puji Astuti ini, merupakan kelahiran asli Karanganyar tepatnya pada bulan Mei tahun 2000. Masa Sekolah Dasar sering nomaden (Jawa-Kalimantan) namun sejak kelas 6 sudah menetap di Jawa Tengah. Semenjak kuliah mencoba menjadi anak rantau, hingga kembali lagi ke Kalimantan. Penulis kerap disapa dengan panggilan Pertiwi. Hingga sekarang fokus di dunia pendidikan, photografi dan design. Lebih lanjut penulis dapat dihubungi di kontak email @pertiwiadi24@gmail.com dan instragram @pertiwi_apa

0 comments:

Posting Komentar

Rainbow Mac - Working