Jl. Ulin No. 27 Panarung, Pahandut, Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Telepon : 0536 - 3227971

KUNJUNGAN KE MUSEUM BALANGA

 

(Palangka Raya, 13/02/2023) Peserta didik kelas III-B SDMP mengunjungi Museum Balanga yang bertempat di Jalan Tjilik Riwut Km 2,5. Kunjungan ke museum didampingi oleh Ibu Ihsanul Armida,  Ibu Fira Yunika, dan beberapa wali murid yang turut ikut mendampingi anak-anak. 

Kunjungan ke museum bertujuan untuk mengenalkan budaya dan sejarah suku Dayak kepada anak-anak. Dengan begitu, anak-anak dapat mempelajari sekaligus melihat langsung koleksi benda-benda suku Dayak di  Museum Balanga. 

Ketika sampai di Museum Balanga, peserta didik disambut ramah oleh Ibu Sinta sebagai pemandu museum. Ibu Sinta menjelaskan peraturan museum kepada anak-anak, misalnya seperti tidak boleh menyentuh koleksi dan tidak boleh melewati garis batas pengunjung dengan benda koleksi. Hal ini memberikan pemahaman kepada anak-anak, bahwa di luar sekolah juga ada peraturan-peraturan yang perlu dipatuhi untuk kebaikan bersama. 

(Kelas III-B disambut oleh Ibu Sinta, pemandu, di depan pintu masuk Museum Balanga)


Dipandu Ibu Sinta, saat di dalam museum anak-anak dengan semangat membaca, mendengar, dan mencatat informasi penting terkait adat dan budaya suku Dayak untuk dipelajari di buku tulis masing-masing.  

(Peserta didik menyimak penjelasan pemandu museum)


(Peserta didik mengabadikan moment di depan koleksi museum terkait Tjilik Riwut, pahlawan nasional) 



Ibu Armida, wali kelas III-B, menjelaskan bahwa "tujuan pembelajaran peserta didik ke Museum Balanga itu untuk mengetahui informasi dan pengetahuan sejarah yang ada di dalam museum tersebut. Berkunjung ke museum sangat baik dan bermanfaat bagi siswa, ditambah anak-anak sangat senang dapat berkunjung ke Museum Balanga bersama teman, guru, dan wali murid." 

Kunjungan ke Museum Balanga diharapkan dapat menambah kecintaan peserta didik kepada budaya dan sejarah suku Dayak, penduduk asli di pulau Kalimantan.  Sehingga, peserta didik tidak melupakan budaya atau adat yang berkembang di tempat mereka tumbuh dan belajar.





Kontributor        : Fira Yunika
Editor                  : Fira Yunika 

 
Share on Google Plus

About Pertiwi

Menulis telah menjadi hobinya sejak bangku sekolah dasar. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, tertarik juga dengan dunia fotografi dan design. Penulis memiliki nama lengkap Pertiwi Adi Puji Astuti ini, merupakan kelahiran asli Karanganyar tepatnya pada bulan Mei tahun 2000. Masa Sekolah Dasar sering nomaden (Jawa-Kalimantan) namun sejak kelas 6 sudah menetap di Jawa Tengah. Semenjak kuliah mencoba menjadi anak rantau, hingga kembali lagi ke Kalimantan. Penulis kerap disapa dengan panggilan Pertiwi. Hingga sekarang fokus di dunia pendidikan, photografi dan design. Lebih lanjut penulis dapat dihubungi di kontak email @pertiwiadi24@gmail.com dan instragram @pertiwi_apa

0 comments:

Posting Komentar

Rainbow Mac - Working