Jl. Ulin No. 27 Panarung, Pahandut, Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Telepon : 0536 - 3227971

PENYEMATAN PIN SISWA-SISWI BERPRESTASI SDMP

(Palangkaraya) Hari Senin menjadi hari yang sangat dinanti oleh siswa-siswi SDMP. Hal ini dikarenakan setiap hari senin akan diumumkan siswa-siswi yang berprestasi mengikuti lomba dan memperoleh juara. Hal ini dilakukan agar terus memacu semangat anak-anak dalam mengikuti berbagai ajang perlombaan.

Untuk bulan September-Oktober kali ini, siswa-siswi yang mengikuti lomba KSMI  dan lomba catur yang memperoleh pin berprestasi. Penyematan pin, dilakukan oleh masing-masing pembimbing lomba. Untuk lomba KSMI 2022 yang diselenggarakan beberapa dekade lalu di Universitas Negeri Palangka Raya, diikuti oleh 6 siswa-siswi terbaik SDMP. Cabang Matematika yang diikuti oleh ;Azmi, Ilyas dan Attaya, Lau Cabang Sains yang diikuti oleh; Danish, Alifa dan Muhammad Ikhsan. Alhamdulillah 3 siswa-siswi tersebut lolos kedalam tahap selanjutnya yang dilaksanakan di kota Malang pada bulan Desember 2022. Mereka adalah: Azmi, Ilyas dan Muhammad Ikhsan. Penyematan pin berprestasi disematkan langsung oleh pembimbing sains, ibu Sari Dewi Kumalawaty dan ibu Pertiwi Adi Puji Astuti.




Foto bersama siswa-siswi terbaik SDMP yang ikut dalam lomba KSMI 2022

Selanjutnya, pada perlombaan catur yang diadakan oleh Angkasa Pura II dalam rangka memperingati hari Hari Perhubungan Nasional 2022, siswa-siswi SDMP yang tergabung dalam turnamen tersebut; M. Ilyas Habiburrahamn, Muhammad Rizky, dan  Jasmine Anindya juga memperoleh pin prestasi dari sekolah yang disematkan langsung oleh pembimbing lomba catur, Pak Yadianoor. Alhamdulillah dalam turnamen tersebut Ilyas memperleh juara 6 dan Muhammad Rizky memperoleh juara 7 se-Pelajar Kalteng.


Foto bersama siswa-siswi terbaik SDMP yang mengikuti turnamen lomba catur dengan pembimbing catur 

"Selamat kepada siswa-siswi terbaik SDMP, yang telah berjuang dan memperoleh juara. Bagi yang belum memperoleh juara janganlah berkecil hati, masih banyak kesempatan lain menanti. Semangat dan terus kejar impian. Untuk yang lain, ayo semangat gali bakatmu, jangan takut gagal. Pin prestasi menantimu!", Ungkap Sandra Aryani, Kepala SDMP.

Share on Google Plus

About Pertiwi

Menulis telah menjadi hobinya sejak bangku sekolah dasar. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, tertarik juga dengan dunia fotografi dan design. Penulis memiliki nama lengkap Pertiwi Adi Puji Astuti ini, merupakan kelahiran asli Karanganyar tepatnya pada bulan Mei tahun 2000. Masa Sekolah Dasar sering nomaden (Jawa-Kalimantan) namun sejak kelas 6 sudah menetap di Jawa Tengah. Semenjak kuliah mencoba menjadi anak rantau, hingga kembali lagi ke Kalimantan. Penulis kerap disapa dengan panggilan Pertiwi. Hingga sekarang fokus di dunia pendidikan, photografi dan design. Lebih lanjut penulis dapat dihubungi di kontak email @pertiwiadi24@gmail.com dan instragram @pertiwi_apa

0 comments:

Posting Komentar

Rainbow Mac - Working