Jl. Ulin No. 27 Panarung, Pahandut, Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Telepon : 0536 - 3227971

KEMAH HIZBUL WATHAN SDMP TINGKATKAN KEMANDIRIAN DAN KEKOMPAKKAN DENGAN SESUATU YANG BARU

 

(Palangka Raya,11/01/2024) SD Muhammadiyah Pahandut melaksanakan agenda tahunan yakni perkemahan Hizbul Wathan di halaman sekolah selama dua hari, (18-19/12/23). Perkemahan HW ke-11 ini diikuti oleh peserta didik kelas 4 s.d. kelas 6 dengan kegiatan yang beragam, meriah, dan penuh kegembiraan. Kegiatan kemah Hizbul Wathan ke-11 mencakup mendirikan tenda, upacara pembukaan, games, masak bersama, penampilan Yel Yel per-regu, jurid malam, sholat tahajud, senam pagi, dan hiking. Perkemahan kali ini diketuai oleh Ramanda Aan Yudi Prasetyo, S. Pd. dan mengambil tema, “Membentuk Kader Hizbul Wathan yang bertanggung jawab dan tangguh sejak dini.” 

Peserta didik berkumpul pada Senin 18 Desember 2023 pukul 13.00 di halaman sekolah. Setelah mendirikan tenda dan menunaikan sholat ashar, peserta didik berkumpul di lapangan belakang untuk mengikuti upacara pembukaan bersama seluruh pendidik dan tendik SD Muhammadiyah Pahandut. Upacara pembukaan kemah Hizbul Wathan dibuka oleh Bapak Muhammad Saifulloh, S.Pd. Bersama Bapak Saifulloh pula, peserta didik bermain permainan yang dirancang untuk meningkatkan daya fokus dan daya ingat.  Anak-anak menjadi lebih bersemangat dengan berpartisipasi dalam permainan, sekaligus meningkatkan keterampilan kognitif yang merupakan hal penting dalam proses pembelajaran dan pemecahan masalah sehari-hari.

Upacara Pembukaan

Kepala Sekolah, Pendidik dan Tendik mengikuti upacara pembukaan

    Yang berbeda di kemah HW kali ini adalah peserta didik mendapatkan pengalaman menyiapkan makanan untuk makan malam secara mandiri. Namun, Kegiatan masak-masak ini tetap didampingi oleh penidik dan tendik untuk menjamin keselamatan peserta didik. Bagi anak-anak, memasak dan menyiapkan makanan sendiri bersama teman-teman dapat menjadi pengalaman yang sangat berharga.

"Seru! Kelompok ku masak sop ayam. Enak. Aku bantu motong-motong wortel nya." Ujar Palupi, salah satu siswi SDMP yang mengikuti kemah HW ke-11.     

Masak bersama

Perkemahan Hizbul Wathan melatih kerja sama dan kekompakkan. Penampilan Yel-Yel ditemani api unggun tidak hanya berkesan positif dan menyenangkan bagi anak-anak tetapi juga membangun ikatan di antara peserta didik dan mengembangkan kesadaran pentingnya bekerja sama dan kekompakkan dari masing-masing anggota tim.

Menyalakan api unggun

Penampilan Yel Yel


Jurit malam

    Begitu pula dengan kegiatan hiking sebagai salah satu kegiatan HW. Hiking dimulai dari sekolah melalui Jl. Rangas menuju ke Jl. Keruing, kemudian berlanjut ke Jl. P.M. Noor dan masuk ke Jl. Ulin dan berakhir di SDMP. Selain meningkatkan kebugaran fisik, kegiatan hiking juga meningkatkan kerja sama dan kesadaran kontribusi dari masing-masing anggota tim karena di setiap pos ada rintangan yang harus dilalui bersama-sama. Dengan begitu, kegiatan kemah tidak hanya tentang hiburan, namun juga belajar melalui pengalaman berkelompok yang menyenangkan dan mendidik. 
   


    Di penghujung kegiatan kemah, terdapat lomba masak nasi goreng, senam pagi, dan diakhiri dengan upacara penutup.
Senam pagi


Upacara penutup


Ramanda Aan menyampaikan rasa syukur karena kemah HW ke-11 berjalan dengan baik dari awal sampai akhir, "Alhamdulillah untuk HW tahun ini bisa berjalan dengan baik. Terlihat, anak-anak sangat antusias mengikuti kegiatan HW. Tujuan dari kegiatan ini sebenarnya lebih berfokus kepada bagaimana melatih kemandiriaan siswa. Sehingga, siswa-siswa SDMP bisa menjadi pribadi yang tangguh dan mandiri. Seperti yang biasanya tidur dirumah bersama orangtua, waktu kegiatan bermalam disekolah dan juga memasak sendiri. Ini yang menjadi pembeda dari tahun-tahun sebelumnya, jika tahun sebelumnya masih disediakan dari sekolah. Harapan saya semoga tahun depan kegiatan HW semakin lebih baik lagi, dan lebih melatih life skill anak-anak"

Menurut Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Pahandut, kemah Hizbul Wathan ke-11 sudah lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya karena telah mengangkat sesuatu yang baru, yaitu peserta didik mendapatkan pengalaman memasak dan menyiapkan makanan mereka sendiri. Pengalaman tersebut dapat membentuk sikap mandiri dan skill kerja sama. Harapan Kepala Sekolah SD Muhammadiyah untuk perkemahan Hizbul Wathan  selanjutnya yaitu perkemahan HW dapat dilaksanakan dua kali di semester ganjil dan semester genap. Kegiatannya pun akan lebih terfokus pada pembentukan karakter peserta didik yang berdaya guna untuk lingkungan sekitar. 


Kontributor : Fira Yunika

Editor         : Fira Yunika


Share on Google Plus

About Pertiwi

Menulis telah menjadi hobinya sejak bangku sekolah dasar. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, tertarik juga dengan dunia fotografi dan design. Penulis memiliki nama lengkap Pertiwi Adi Puji Astuti ini, merupakan kelahiran asli Karanganyar tepatnya pada bulan Mei tahun 2000. Masa Sekolah Dasar sering nomaden (Jawa-Kalimantan) namun sejak kelas 6 sudah menetap di Jawa Tengah. Semenjak kuliah mencoba menjadi anak rantau, hingga kembali lagi ke Kalimantan. Penulis kerap disapa dengan panggilan Pertiwi. Hingga sekarang fokus di dunia pendidikan, photografi dan design. Lebih lanjut penulis dapat dihubungi di kontak email @pertiwiadi24@gmail.com dan instragram @pertiwi_apa

0 comments:

Posting Komentar

Rainbow Mac - Working